Jaga Harmoni, Kodim 0801/Pacitan Pererat Hubungan dengan Pemkab Lewat Momen Ulang Tahun Sekda

PacitanUpdate.com || Pacitan — Kodim 0801/Pacitan terus mempererat sinergi dan hubungan baik dengan Pemerintah Kabupaten Pacitan. Hal ini tampak dari kunjungan Kasdim 0801/Pacitan, Mayor Inf Muhajir, yang mewakili Dandim 0801/Pacitan Letkol Arh Imam Musahirul, S.H., M.I.P., ke Kantor Sekretariat Daerah Pacitan untuk memberikan ucapan selamat ulang tahun ke-58 kepada Sekda Pacitan, Dr. Ir. Heru Wiwoho Supadi Putro, M.Si., Rabu (16/7/2025).

Dalam suasana penuh kehangatan di Kantor Sekda, Jalan Jaksa Agung Suprapto No.8, Mayor Inf Muhajir menyerahkan tumpeng sebagai simbol kebersamaan dan penghargaan dari keluarga besar Kodim 0801/Pacitan kepada jajaran Pemkab Pacitan.

Sekda Pacitan, Dr. Ir. Heru Wiwoho Supadi Putro, M.Si., menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Kodim 0801/Pacitan. Ia menilai kunjungan tersebut menjadi bentuk nyata kedekatan dan sinergi antara Pemkab Pacitan dengan TNI.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Dandim 0801/Pacitan yang diwakili oleh Kasdim Mayor Inf Muhajir serta seluruh jajaran. Ini wujud kedekatan dan perhatian yang sangat kami hargai,” ungkapnya.

Ia berharap, hubungan baik dan koordinasi yang telah terjalin selama ini dapat terus berlanjut dan semakin solid ke depannya.
“Semoga hubungan yang sudah baik ini dapat terus berjalan harmonis untuk bersama-sama membangun dan menjalankan roda pemerintahan di Kabupaten Pacitan,” ujarnya.

Sementara itu, Mayor Inf Muhajir atas nama Dandim 0801/Pacitan menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Sekda Pacitan. Ia juga mendoakan agar Sekda selalu diberi kesehatan, kekuatan, dan kelancaran dalam menjalankan tugas pemerintahan.
“Selamat ulang tahun ke-58 kepada Bapak Sekda. Semoga panjang umur, sehat selalu, dan sukses dalam menjalankan amanah untuk kemajuan Kabupaten Pacitan,” kata Mayor Muhajir.

Ia juga menegaskan komitmen TNI, khususnya Kodim 0801/Pacitan, untuk terus menjaga tali silaturahmi dengan pemerintah daerah serta berkolaborasi dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan kesejahteraan masyarakat.
“Semoga sinergi dan komunikasi yang baik ini bisa terus terjaga dan ditingkatkan ke depan demi kemajuan dan kenyamanan masyarakat Pacitan,” tutup Mayor Inf Muhajir. (Kris)

Lebih baru Lebih lama